PANDUAN MENGAJARI BEO NGOMONG

Postingan lainnya tentang burung beo yang disarankan :

----------------------------------------------------
PANDUAN MENGAJARI BEO NGOMONG


  • Pastikan setiap hari selalu menggantung / menaruh kandangnya di tempat yang sama atau tidak dipindah pindah. 
  • Jauhkan dari burung kicauan yang semarga dengannya seperti burung jalak. maksudnya agar burung beo lebih fokus merekam suara manusia atau sekelilingnya dibandingkan dengan suara kicau aslinya yang akan keluar terus setiap kali mendengar suara burung lainnya seperti burung jalak tersebut ( jalak suren, jalak kebo, dsb )
  • Sebaiknya ajari burung dengan kata / kalimat yang pendek terlebih dahulu, kumpulkan kalimat yang pendek tapi tegas lalu ajari burung beo dengan kalimat tersebut satu persatu setiap harinya. misalkan pada pagi harinya ajari dengan kalimat 'hallo' lalu sorenya ajari dengan kalimat yang lainnya, terus menerus secara rutin dan selang seling dan berurutan seperti contoh ajari kalimat A lalu B lalu C lalu balik lagi ke A lalu B dan seterusnya. dengan demikian burung akan lebih cepat mengerti. 
  • Tanpa kita sadari suara sekitar lingkungan kita secara tidak sengaja mau tidak mau akan direkam oleh burung ini oleh karena seringnya / rutinnya suara suara ini didengar oleh burung beo setiap harinya misalnya suara tukang dagangan atau suara lainnya yang rutin kita dengar setiap harinya lewat rumah kita akan lebih cepat direkam oleh burung ini. 
  • Sewaktu mengajari burung beo bicara bisa dengan menggunakan kaset / CD / mp3 dari suara beo yang sudah pintar ngomong dengan setelan volume yang sedang serta tidak ada noise atau desis yang mengganggu kualitas suara sewaktu memaster burung beo. agar si burung lebih konsentrasi / fokus mendengarkan kalimat yang diajarkannya bisa dengan mengkerodong kandangnya. 
  • Hindari mengajari burung beo dengan kalimat kalimat yang tidak pantas ,karena secara tidak langsung hal tersebut sangat berpengaruh besar terhadap kualitas dari burung, baik itu dari segi harga yang akan jatuh juga kualitas burungnya yang akan dianggap jelek oleh sebagian penggemar burung kicauan. 
  • Ajari makan nasi putih dan minum susu putih. mungkin sebagian besar kicau mania menganggap hal ini hanya sebagai pakan selingan tetapi yang berdasarkan pengalaman saya ternyata hal ini juga membuat burung beo lebih fasih dalam mengucapkan kalimat per kalimat tidak sepotong sepotong
disarikan dari sahabat blogger http://kmbogor.blogspot.com/